jump to navigation

Arsipkan Email Gmail, Jangan Delete Juni 20, 2008

Posted by annisa in Ilmu Baru.
trackback

By : fatihsyuhud.com/tutorial-blog

Sekedar info bagi pengguna baru email Gmail.com yang mungkin belum begitu terbiasa dengan cara kerja pemberi layanan email gratis dari Google.com ini. Seperti diketahui, Gmail saat ini berkapasitas 6.5 GB atau 6.500 MB. Artinya, sebanyak apapun email yang masuk (selagi bukan file video atau image) tidak akan membuat email kita kepenuhan.

Oleh karena itu, ada baiknya kalau email yang masuk tidak didelete tapi diarsipkan sehingga bisa dicari (search) kapan saja kita butuh lagi. Caranya mudah, (a) kasih tanda tik email yang akan diarsipkan; (b) klik “Archive”. Selesai. Email tersebut akan hilang dari inbox tapi dapat dicari / search kapan saja melalui kotak “search email” di bagian atas.

Beberapa fasilitas lain Gmail:

1. Membuat label dan filter. Label sama dengan folder, dengan mensetting Filter, maka suatu email tertentu dapat dimasukkan langsung ke *Label* tanpa masuk ke inbox. Ini penting buat yg ikut milis, agar tidak campur aduk di inbox semua.

2. Delete atau Archive dapat dilakukan dengan memberi tanda tik / centang pada email yg diinginkan atau sekaligus. Caranya, klik Check All -> Delete / Archive All? -> klik.

3. Forward: email dapat diforward ke email lain. Klik Setting-> dst.

Komentar»

No comments yet — be the first.

Tinggalkan komentar